Menu
Catch The Dream

Pantai Parangtritis: Wisata Populer di Yogyakarta yang Memikat

  • Bagikan
pantai parangtritis
Sumber : Wikipedia

Namun, keindahan dan kekayaan budaya Parangtritis tidak hanya terbatas pada pantainya. Di sekitar area pantai, terdapat beberapa objek wisata menarik lainnya seperti Gua Siung, Goa Kiskendo, dan Gumuk Pasir Parangkusumo. Setiap objek wisata tersebut memiliki daya tarik sendiri dan memberikan pengalaman yang tak terlupakan bagi pengunjung.

Tradisi di Pantai Parangtritis

Selain sebagai tempat wisata, Parangtritis juga menjadi tempat untuk melihat tradisi Jawa yang kental. Setiap tahunnya. Terutama pada malam 1 Sura dalam kalender Jawa, ribuan orang berkumpul di Parangtritis untuk melaksanakan tradisi “Labuhan”. Ritual ini merupakan bentuk penghormatan kepada Nyai Loro Kidul, Ratu Pantai Selatan, yang diyakini sebagai penjaga laut.

Namun, seperti destinasi wisata lainnya, Parangtritis juga tidak luput dari tantangan. Erosi pantai dan peningkatan jumlah sampah laut menjadi masalah yang perlu diatasi secara serius oleh pemerintah dan masyarakat setempat. Karena untuk menjaga kelestarian lingkungan dan daya tarik wisata Parangtritis.

Dengan segala pesonanya, Parangtritis tetap menjadi destinasi wisata yang memikat bagi wisatawan lokal maupun mancanegara. Keindahan alamnya yang memesona, legenda yang memikat. Serta kekayaan budaya Jawa yang terjaga menjadikan Parangtritis sebagai destinasi yang tak boleh dilewatkan bagi siapapun yang berkunjung ke Yogyakarta.

Baca juga :  Tarif Bus Pariwisata di Jogja: Panduan Wisata Hemat dan Nyaman

Baca juga berita kami di:

icon google news icon telegram

Download Aplikasi :

icon playstore
  • Bagikan